Mengapa sosiologi membatasi diri dengan apa yang terjadi dan bukan apa yang seharusnya terjadi?
bjuliandrepdcp7c
Ada sebab ada akibat, semua kejadian ada penyebab nya dan akibat nya terjadilah suatu kejadian, tak ada unsur seharusnya
3 votes Thanks 2
alifiamaulidhadiahp
Artinya sosiologi membatasi diri pada apa yang terjadi dewasa ini, serta bukan mengenai apa yang terjadi seharusnya terjadi. Di sini berarti sosiiologi tidak menetapkan kearah mana sesuatu seharusnya berkembang, dalam arti memberikan petunjuk-petunjuk yang menyangkut kebijaksanaan kemasyarakatan dari proses kehidupan bersama tersebut. Dengan demikian dalam sosiologi tidak menilai apa yang buruk dan apa yang baik, apa yang benar dan apa yang salah. Tentu saja berbeda dengan ”ilmu terapan” (applied science) yang bertujuan untuk mempergunakan dan menetapkan ilmu pengetahuan tersebut dalam masyarakat dengan maksud membantu kehidupan masyarakat, contohnya ilmu pendidikan. Ketiga;sosiologi bertujuan untuk menghasilkan pengertian-pengertian dan pola-pola umum (nomotetik). Berbeda dengan sejarah misalnya (lebih banyak meneliti dan mencari pola-pola khusus atau ideografik) yang menekankan tentang keunikan sesuatu yang dikaji. Dalam arti bahwa sosiologi mencari apa yang menjadi prinsip-prinsip atau hukum-hukum umum dari interaksi antar manusia individu maupun kelompok dan perihal sifat hakikat, bentuk, isi serta struktur maupun proses dari masyarakat manusia, dan; Keempat:Sosiologi merupakan ilmu sosial yang empiris, faktual, dan rasional. Dakam istilah Spencer dan Inkeles (1982: 4) dan Popenoe (1983: 5) mereka menyebutnya “the science of the obvious” atau “jelas nyata”. Kelima; sosiologi merupakan ilmu pengetahuan yang abstrak, bukan tentang ilmu pengetahuan yang konkrit. Artinya bahwa bahan kajian yang diperhatikan dalam sosiologi adalah bentuk-bentuk dan pola-pola peristiwa-peristiwa dalam masyarakat, dan bukan wujudnya tentang masyarakat yang konkrit. Keenam; sosiologi merupakan ilmu pengetahuan yang menghasilkan pengertian-pengertian dan pola-pola umum. Karena dalam sosiologi meneliti dan mencari apa yang menjadi prinsip-prinsip atau hukum-hukum umum daripada interaksi antar manusia dan juga perihal sifat hakikat, bentuk, isi dan struktur dari masyarakat. Sebagai ilmu pengetahuan yang umum, dan bukan merupakan ilmu pengetahuan yang khusus, maka dalam sosiologi mempelajari gejala umum yang ada pada interaksi manusia. Sosiologi sebagai ilmu yang memfokuskan pada kajian pola-pola interaksi manusia, dalam perkembangannya seringkali lebih banyak dihubungkan dengan kebangkitan