Mamanosz
Tumbuhan di bumi memiliki keanekaragaman, mulai dari tumbuhan mikro yang hanya memiliki satu sel (contohnya alga) sampai tumbuhan raksasa (contohnya Rafflesia Arnoldi). Tumbuhan tersebut tersebar dalam beberapa biocycle atau lingkungan muka bumi. Biocycle air tawar artinya tumbuhan yang hidup dalam ekosistem air tawar atau wilayah perairan darat. Biocycle air tawar terdiri atas lingkungan sungai, danau, kolam, rawa atau paya-paya. Contoh jenis tumbuhan yang menjadi komponen ekosistem air tawar antara lain, selada air, bunga teratai, dan eceng gondok. Selain itu, hidup beberapa jenis lumut dan ganggang.