Untuk memahami kemungkinan pertanyaan dengan jawaban sebagaimana pada soal, perlu diketahui terlebih dahulu arti masing-masing jawaban:
Dialogue 1
Siti : " ....... "
Lina: in order not to get serious diseases.
(Koreksi pada teks soal, seharusnya "diseases", bentuk plural dari "disease" yang berarti penyakit. Bukan "deseases").
Jika diterjemahkan secara bebas artinya adalah: agar tidak menderita penyakit yang serius.
penggunaan in order to dalam kalimat memiliki fungsi untuk mengawali clause of purpose atau klausa yang menyatakan tujuan melakukan sesuatu. Bedanya, jika so that diikuti dengan klausa yang memiliki struktur seperti kalimat lengkap (Subjek+modal auxuliarry+V1), in order to diikuti dengan simple verb saja karena pada dasarnya to infinitive tidak bisa diikuti apapun selain verb dalam bentuk yang sederhana.
Kembali pada soal, jika jawabannya adalah in order not to get serious diseases (supaya tidak menderita penyakit-penyakit serius), maka kemungkinan baris dialog untuk Siti adalah pertanyaan yang berkaitan dengan pola hidup sehat yang diawali dengan kata tanya why.
Beberapa kemungkinan pertanyaan dari Siti adalah:
* Why do we have to sleep regularly? (mengapa kita harus tidur secara teratur?)
* Why do you exercise everyday? (mengapa kamu berolah raga setiap hari?)
* Why do you like eating vegetables? (mengapa kamu suka makan sayur-sayuran?)
* Why do you not smoke? (mengapa kamu tidak merokok?)
* Why do you not drink alcohol? (mengapa kamu tidak minum alkohol?)
Dialogue 2
Edo: "............. "
Lina : So that we will stay healthy.
(Koreksi untuk teks soal, semestinya menggunakan "so that", bukan "so thet", ada kesalahan ejaan yang perlu diperbaiki)
Jika diterjemahkan, jawaban Lina berarti "Supaya kita tetap sehat."
so that digunakan dalam kalimat sebagai awal clause of purpose. so that ini diikuti dengan subjek, modal auxiliary, lalu predikat yang berupa verb dalam bentuk simple. Jika diterjemahkan secara bebas, so that bisa diartikan sebagai "supaya", "agar", atau "sehingga".
Hampir sama dengan soal pada Dialogue 1, pertanyaan yang mungkin diajukan oleh Edo kepada Lina yang dijawab dengan So that we will stay healthy, berkisar pada tema seputar pola hidup sehat atau mencegah kebiasaan yang tidak sehat. Yakni pertanyaan yang diawali dengan kata tanya why karena jawabannya berupa alasan/tujuan melakukan sesuatu.
Beberapa kemungkinan redaksi pertanyaan dari Edo kepada Lina adalah:
* Why should we not sleep after eating? (mengapa kita tidak boleh tidur setelah makan?)
* Why should we not stay up late? (mengapa kita tidak boleh begadang?)
* Why do you brush your teeth regularly? (mengapa kamu menggosok gigi secara teratur?)
* Why do you not like eating junk food? (mengapa kamu tidak suka makan makanan sampah?)
* Why do you always get up early in the morning? (mengapa kamu selalu bangun lebih awal di pagi hari?)
Demikian beberapa contoh pertanyaan yang bisa diajukan untuk mendapatkan jawaban yang diawali dengan so that atau in order to seputar pola hidup sehat. Masih banyak model pertanyaan lainnya yang serupa dengan tema ini.
Untuk mempelajari tentang contoh soal lainnya yang berhubungan dengan so that dan in order to, silakan cek beberapa tautan berikut:
Untuk memahami kemungkinan pertanyaan dengan jawaban sebagaimana pada soal, perlu diketahui terlebih dahulu arti masing-masing jawaban:
Dialogue 1
Siti : " ....... "
Lina: in order not to get serious diseases.
(Koreksi pada teks soal, seharusnya "diseases", bentuk plural dari "disease" yang berarti penyakit. Bukan "deseases").
Jika diterjemahkan secara bebas artinya adalah: agar tidak menderita penyakit yang serius.
penggunaan in order to dalam kalimat memiliki fungsi untuk mengawali clause of purpose atau klausa yang menyatakan tujuan melakukan sesuatu. Bedanya, jika so that diikuti dengan klausa yang memiliki struktur seperti kalimat lengkap (Subjek+modal auxuliarry+V1), in order to diikuti dengan simple verb saja karena pada dasarnya to infinitive tidak bisa diikuti apapun selain verb dalam bentuk yang sederhana.
Kembali pada soal, jika jawabannya adalah in order not to get serious diseases (supaya tidak menderita penyakit-penyakit serius), maka kemungkinan baris dialog untuk Siti adalah pertanyaan yang berkaitan dengan pola hidup sehat yang diawali dengan kata tanya why.
Beberapa kemungkinan pertanyaan dari Siti adalah:
* Why do we have to sleep regularly? (mengapa kita harus tidur secara teratur?)
* Why do you exercise everyday? (mengapa kamu berolah raga setiap hari?)
* Why do you like eating vegetables? (mengapa kamu suka makan sayur-sayuran?)
* Why do you not smoke? (mengapa kamu tidak merokok?)
* Why do you not drink alcohol? (mengapa kamu tidak minum alkohol?)
Dialogue 2
Edo: "............. "
Lina : So that we will stay healthy.
(Koreksi untuk teks soal, semestinya menggunakan "so that", bukan "so thet", ada kesalahan ejaan yang perlu diperbaiki)
Jika diterjemahkan, jawaban Lina berarti "Supaya kita tetap sehat."
so that digunakan dalam kalimat sebagai awal clause of purpose. so that ini diikuti dengan subjek, modal auxiliary, lalu predikat yang berupa verb dalam bentuk simple. Jika diterjemahkan secara bebas, so that bisa diartikan sebagai "supaya", "agar", atau "sehingga".
Hampir sama dengan soal pada Dialogue 1, pertanyaan yang mungkin diajukan oleh Edo kepada Lina yang dijawab dengan So that we will stay healthy, berkisar pada tema seputar pola hidup sehat atau mencegah kebiasaan yang tidak sehat. Yakni pertanyaan yang diawali dengan kata tanya why karena jawabannya berupa alasan/tujuan melakukan sesuatu.
Beberapa kemungkinan redaksi pertanyaan dari Edo kepada Lina adalah:
* Why should we not sleep after eating? (mengapa kita tidak boleh tidur setelah makan?)
* Why should we not stay up late? (mengapa kita tidak boleh begadang?)
* Why do you brush your teeth regularly? (mengapa kamu menggosok gigi secara teratur?)
* Why do you not like eating junk food? (mengapa kamu tidak suka makan makanan sampah?)
* Why do you always get up early in the morning? (mengapa kamu selalu bangun lebih awal di pagi hari?)
Demikian beberapa contoh pertanyaan yang bisa diajukan untuk mendapatkan jawaban yang diawali dengan so that atau in order to seputar pola hidup sehat. Masih banyak model pertanyaan lainnya yang serupa dengan tema ini.
Untuk mempelajari tentang contoh soal lainnya yang berhubungan dengan so that dan in order to, silakan cek beberapa tautan berikut:
brainly.co.id/tugas/12826782
brainly.co.id/tugas/8489501
brainly.co.id/tugas/11782821
Detail Tambahan
Kelas: IX
Mapel: Bahasa Inggris
Kata Kunci: in order to, so that