February 2023 0 3 Report
Teks untuk soal nomor 4 sampai 5 Budiman. Lelaki yang bekerja sebagai seorang wartawan dan detektif partikelir, akhir-akhir ini mengalami perubahan dalam hidupnya. Ia diam. Tidak berbicara kepada siapa pun baik itu kepada keluarganya maupun kerabat dekatnya. Rukmi, istri Budiman yang berprofesi sebagai arsitek itu tidak tahu bagaimana suaminya seperti itu. Padahal Budiman adalah suami yang hangat bagi istrinya dan bapak yang menyenangkan bagi anaknya. Bumi, anak satu-satunya. Bumi yang setiap hari selalu melihat ayahnya duduk diam di teras belakang rumah. Anak laki-laki berusia 5 tahun itu sadar bahwa kelak ayahnya akan bermain bersamanya dan mendongengkan cerita-cerita lagi yang digambarkan seperti ini: "Pasti. Bumi sangat dekat dengan bapaknya. Bahkan, kata Mbak Rukmi, Bumi jauh lebih dekat dengan bapaknya dibanding dengan dirinya. Tiap hari mereka berdua bermain. Mas Budiman sangat menyayangi Bumi. Mereka sangat akrab. Terlebih Bumi suka sekali didongengi. Mbak Rukmi tidak bisa mendongeng. Paling dia hanya bisa membacakan cerita, Mas Budiman pintar mendongeng dan Bumi selalu antusias dengan dongeng-dongeng yang dikisahkan bapaknya." Beberapa bulan sebelumnya, Budiman mengalami peristiwa-peristiwa yang ganjil dan hampir tidak masuk akal. Anehnya, peristiwa tersebut sebagian besar dialami Budiman dalam mimpi. Terlebih lagi ia sering mendapatkan bisikan-bisikan gaib di telinganya yang seakan-akan menuntun kemana harus pergi. "Sahabat". Begitulah istilah yang digunakan oleh mantan aktivis '98 itu. Suara-suara gaib itu terkadang langsung terdengar di telinga bahkan melalui sambungan telepon. Budiman sering mengalami halusinasi seperti melihat hewan, benda- benda maupun bertemu orang-orang asing. Di balik kejadian maupun peristiwa aneh itu, Budiman menulisnya di buku catatannya. la termotivasi untuk mengeluarkan pemikiran melalui tulisannya yang digambarkan seperti ini: "Sebetulnya aku sedikit ragu. Apakah persoalan seperti ini harus kutulis? Nyatanya, aku menuliskannya begitu saja. Rasanya, apa yang memang harus ditulis, ditulis saja. Barangkali kelak, setelah membacanya lagi aku bisa mengerti apa yang sebenarnya menimpaku." Rukmi mendapatkan sebuah wasiat dari suaminya. Pandu, menjadi salah satu nama yang dipilih Budiman untuk membantu dirinya melewati masa-masa berat ini. Akhirnya, lelaki yang memiliki bisnis perkausan di Yogya harus menerima apa yang diamanahkan kepadanya. 4. Jelaskan tokoh beserta wataknya dan latar cerita meliputi suasana, tempat, waktu disertai dengan penjelasan bagian pada kutipan cerita tersebut. 5. Bagaimana tema dan amanat yang disampaikan dalam kutipan cerita tersebut? Jelaskan!​

Life Enjoy

" Life is not a problem to be solved but a reality to be experienced! "

Get in touch

Social

© Copyright 2013 - 2024 KUDO.TIPS - All rights reserved.