February 2019 1 24 Report
Suatu minuman dibuat dengan mencampur air, sirop, dan santan dengan perbandingan 3 : 4 : 5. Jika ibu ingin membuat minuman sebanyak 36 liter, santan yang diperlukan adalah....liter
2. Perbandingan umur Ayah, Ibu, dan Danu 8 : 7 : 3. Jika umur Danu 15 tahun, maka jumlah umur ketiganya adalah....tahun.
3. Ayah beternak ayam dan itik. Perbandingan banyak ayam dan itik 8 : 7. Jika banyak itik 280 ekor, maka banyak ayam...ekor.
4. Jumlah murid SD Mulia 570 orang. Jika perbandingan banyak siswa laki-laki dan perempuan 2 : 3, berapa jumlah murid laki-laki ?
5. Jumlah buah mangga dan buah apel dalam sebuah keranjang 75 buah. Jika perbandingan antara banyak buah mangga dan banyak buah apel 7 : 8, banyak buah apel adalah...
6. Perbandingan antara banyak buku ensiklopedia dan buku cerita rakyat di sebuah perpustakaan adalah 3 : 4. Jika selisih kedua jenis buku tersebut 12 buah, banyak buku cerita rakyat adalah...
7. Perbandingan banyak siswa laki-laki dan perempuan di kelas VI SD Merdeka adalah 2 : 3. Jika selisih banyak siswa laki-laki dan perempuan 7 orang, banyak siswa perempuan di kelas tersebut adalah...
8. Tinggi badan Indra dibanding tinggi badan Wily 7 : 5. Selisih tinggi badan keduanya adalah 40 cm. Jumlah tinggi badan Indra dan Wily adalah....cm.
9. Sepetak sawah dikerjakan Amin selesai dalam 8 hari. Sawah tersebut jika dikerjakan Bakri selesai dalam 12 Jika Amin dan Bakri mengerjakan sawah itu bersama-sama, sawah itu akan selesai dikerjakan dalam....hari
10. Sebuah mobil memerlukan 2 liter bensin untuk menempuh 62 km. Jarak yang dapat ditempuh mobil tersebut untuk bensin sebanyak 5 liter adalah....

Life Enjoy

" Life is not a problem to be solved but a reality to be experienced! "

Get in touch

Social

© Copyright 2013 - 2024 KUDO.TIPS - All rights reserved.