Sebutkan hasil kerjasama ASEAN Bali Concort 2 tanggal 7 Oktober 2003
YaniSonefany
Presiden Megawati Soekarnoputri mengatakan, deklarasi concord II Selasa (97/10) kemarin disepakati para pemimpin ASEAN. Menyepakati oleh para pemimpin Asean merupakan komitmen bersama negara-negara Asia Tenggara untuk membentuk komunitas ASEAN tahun 2020 mendatang.Deklarasi tersebut menurut Megawati merupakan penegasan kembali Asean sebagai suatu bangsa Asia. Tekad negara-negara ASEAN untuk mewujudkan satu ikatan dalam satu komunitas di kawasan regional Asia Tenggara semakin nyata. Menyusul dideklarasikan Bali concord II dalam KTT ASEAN di Nusa Dua Bali Selasa lalu. Tiga pilar utama dalam deklarasi yang meliputi kerja sama keamanan dan politik, ekonomi dan sosial budaya, merupakan upaya solideritas ASEAN yang lebih komprehensip.Presiden Megawati Soekarnoputri sebagai ketua KTT ASEAN ke - 9 mengatakan, Bali concord II merupakan penegasan kembali ASEAN sebagai suatu bangsa di kawasan Asia Tenggara yang terikat dalam satu pemikiran yang dinamis dan satu komunitas yang bersahabat.Megawati mengatakan, Indonesia dipercaya mengembangkan Plain Action dalam kerja sama politik dan keamanan (AFC). Plain Action ini akan dibahas dalam pertemuan menteri ASEAN 2004 mendatang, guna mendapat pengesahan dari 10 kepala negara dan pemerintahan ASEAN pada KTT ke 10 di Viantien pada tahun yang sama.