maulanarefindo
Khurafat berasal dari kata (kharufa) yang artinya rusaknya akal karena lanjut usia. Dan kebetulan khurafat adalah nama seorang laki-laki yang dipengaruhi oleh jin, lalu ia bercerita sesuai dengan apa yang ia lihat, maka orang-orang tidak mempercayainya dan mereka mengatakan “Ah itu hanya cerita khurafat”. Jadi khurafat adalah cerita-cerita atau dongeng-dongeng dan kepercayaan-kepercayaan yang dusta (yang tidak berdasar).