Aliyani281
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dosis pupuk NPK mutira (16:16:16) terhadap pertumbuhan tanaman sansevieria. Hipotesis yang digunakan adalah terdapat pengaruh nyata pemberian pupuk NPK terhadap pertumbuhan sansivera. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Mulyoagung Kecamatan Dau Kabupaten Malang, dengan ketinggia kurang lebih 560 m dpl, mulai Juli sampai Nopember 2006. Alat yang digunakan adalah cangkul, ayakan, gelas ukur, timbangan, penggaris, meteran, plastik, pot palstik, bambu, timba, sprayer, spidol, buku dan alat tulis. Bahan yang digunakan adalah bibit sansevieria, pasir malang (pasir batu apung), pupuk kandang kambing yang sudah digiling, sekam bakar, pupuk NPK Mutiara, fungisida dithane. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK), Sederhana dengan 1 faktor yaitu dosis pupuk NPK Mutiara (16:16:16) terdiri dari 10 perlakuan dengan 4 ulangan. Adapun perlakuan NPK yang diberikan adalah P0 : dosis 0 g/tan, P1 : dosis 1 g/tan, P2 : dosis 2 g/tan, P3 : dosis 3 g/tan, P4 : dosis 4 g/tan, P5 : dosis 5 g/tan, P6 : dosis 6 g/tan, P7 : dosis 7 g/tan NPK, P8 : dosis 8 g/tan, P9 : dosis 9 g/tan. Pengamatan dilakukan terhadap paremeter jumlah anakan, jumlah daun , luas daun dan bobot tanaman Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa perlakuan dosis pupuk NPK (16:16:16) berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan sansieviera (jumlah anakan, jumlah daun, luas daun dan bobot segar tanaman) dan perlakuan dosis NPK yang baik adalah 7 gram per tanaman (P7) yang tidak berbeda dengan dosis 8 dan 9 gram per tanaman.
0 votes Thanks 1
Annisaqonita7
Untuk menunjang pertumbuhan pada tanaman. Unsur N, P, K trmsk unsur hara yg sulit didptkn d dlm tnh. Maka diperlukan bantuan dr pupuk tsbt.