December 2023 1 5 Report
MS GLOW

1. Hi Beauties, terima kasih telah setia dan tetap mengikuti MS GLOW selama ini. Dengan berita yang beredar akhir-akhir ini, mungkin beberapa dari kalian bertanya-tanya tentang hal apa yang sedang terjadi yang melibatkan brand kami.

Sebagai beauty brand di Indonesia, kami dengan rendah hati menyampaikan permohonan maaf atas apa yang terjadi belakangan ini.

Kami sadar, kami masih sangat awam mengenai event yang diselenggarakan secara internasional. Sejujurnya, pengalaman pertama kami berkolaborasi dengan desainer asal Amerika membuat kami sangat bersemangat mengikuti euphoria gelaran fashion ini. Kami merasa ini adalah kesempatan baik untuk mengenalkan produk dan budaya Indonesia di luar negeri. Sampai hal tersebut menjadi banyak diperbincangkan, kami baru menyadari adanya ambiguitas informasi.

Sumber: Instagram @msglowbeauty

Soal

Beberapa waktu lalu, kita mendengar isu yang cukup populer di dunia bisnis di Indonesia, yakni beberapa brand Indonesia yang turut tampil dalam ajang fashion show di Paris yang diklaim tampil dalam ajang Paris Fashion Week, namun ternyata tampil dalam ajang yang lain. Salah satu brand Indonesia yang tampil saat itu adalah MS Glow. Beberapa saat setelah ramai diperbincangkan, MS Glow kemudian memberikan klarifikasi secara resmi melalui media sosialnya. Berdasarkan kasus tersebut, jawablah pertanyaan berikut ini.

a. Berikan analisa Anda tentang apakah ada prinsip komunikasi yang secara umum terlewat dan tidak dilakukan oleh MS Glow berdasarkan teon 7C Murphy dan Hildebrant (1991)? Berikanlah argumentasi atas jawaban yang Anda pilih!

b. Berdasarkan klarifikasi yang disampaikan oleh MS Glow, menurut Anda prinsip 7C apa yang telah dilakukan oleh MS Glow?


2. Salah satu fungsi komunikasi dalam bisnis adalah fungsi koordinasi. Berdasarkan fungsi tersebut. Anda diminta untuk mengemukakan beberapa hal berikut.

a. Bagaimana fungsi koordinasi yang Anda alami dalam organisasi yang pernah Anda ikuti atau perusahaan tempat Anda bekerja ?

b. Menurut Anda, apakah fungsi komunikasi khususnya koordinasi sudah berjalan dengan baik?

c. Bagaimana solusi yang Anda tawarkan agar fungsi-fungsi komunikasi dalam organisasi bisnis bisa berjalan lancar?

Life Enjoy

" Life is not a problem to be solved but a reality to be experienced! "

Get in touch

Social

© Copyright 2013 - 2024 KUDO.TIPS - All rights reserved.