Mengapa kabinet dwikora yang disempurnakan mendapat tantangan dari mahasiswa
alfinfauzan1993
Kabinet Dwikora II / Kabinet 100 Menteri dibentuk oleh Presiden Soekarno yang merupakan langkah Presiden Soekarno untuk menjawab banyaknya aksi demonstrasi yang dilakukan mahasiswa karena merasa belum puas karena masih begitu banyak anggota G 30 S/PKI yang belum ditindak tegas. Perombakan Kabinet Dwikora ini masih mendapat kecaman/tentangan dari para mahasiswa karena masih banyak terdapat pendukung G 30 S/PKI di dalam struktur kabiner. Mahasiswa menjuluki kabinet ini dengan nama Gestapu. Pada tanggal 23 Februari 1966 terjadi aksi demonstrasi besar-besaran yang dilakukan mahasiswa. Dalam demonstrasi tersebut, seorang mahasiswa bernama Arif Rahman Hakim gugur (meninggal) dan hingga kini namanya dikenang dengan julukan Pahlawan Ampera.