Kemagnetan bumi maksudnya adalah bumi bersifat sebagai magnet. Kutub geografis bumi berlawanan dengan kutub magnet bumi. Kutub utara magnet bumi terletak pada kutub selatan geografis bumi. Kutub selatan magnet bumi terletak pada kutub utara geografis bumi.
Letak kutub-kutub magnet bumi tidak tepat berada di kutub-kutub bumi, namun mengalami penyimpanga. Sudut yang dibentuk oleh kutub utara jarum kompas dengan arah utara-selatan geografis disebut deklinasi. Sudut yang dibentuk oleh kutub utara jarum kompas dengan bidang datar disebut inklinasi.
Penjelasan lebih lanjut:
Magnet adalah batu/ logam bermuatan yang memiliki sifat dapat menarik benda yang mengandung partikel besi (Fe2O4).
Benda magnet tersusun dari muatan-muatan elementer yang searah.
Benda bukan magnet tersusun dari muatan-muatan elementer yang arahnya menyebar ke segala penjuru.
Bahan-bahan magnetik merupakan bahan yang dapat ditarik oleh magnet.
- Bahan yang ditarik oleh magnet dengan gaya yang kuat disebut dengan bahan feromagnetik. Bahan ini misalnya besi, baja, kobalt dan nikel.
- Bahan paramagnetik, yaitu bahan yang ditarik oleh magnet dengan gaya yang lemah. Bahan ini misalnya aluminium, platina, dan mangan.
Bahan yang tidak dapat ditarik oleh magnet disebut dengan diamagnetik. Contohnya yaitu emas, seng, kayu, kertas, triplek, kaca, dll
Kutub magnet adalah bagian ujung magnet yang mempunyai gaya tarik paling besar. Setiap magnet memiliki dua kutub, yaitu kutub utara dan kutub selatan. Kutub sejenis akan saling tolak – menolak, sedangkan kutub tidak sejenis akan saling tarik – menarik. Garis- garis gaya magnet keluar dari kutub utara, masuk (menuju) ke kutub selatan.
Medan magnet adalah ruang di sekitar magnet yang masih terdapat pengaruh gaya tarik magnet.
Cara membuat magnet buatan dengan cara : digosok searah, induksi, dan elektromagnetik.
Mata pelajaran: IPA Fisika
Kelas: 9 SMP
Kategori: kemagnetan
Kata kunci: magnet, kutub, medan magnet
Kode kategori berdasarkan kurikulum KTSP: 9.6.4
Kemagnetan bumi maksudnya adalah bumi bersifat sebagai magnet. Kutub geografis bumi berlawanan dengan kutub magnet bumi. Kutub utara magnet bumi terletak pada kutub selatan geografis bumi. Kutub selatan magnet bumi terletak pada kutub utara geografis bumi.Jawaban:
Letak kutub-kutub magnet bumi tidak tepat berada di kutub-kutub bumi, namun mengalami penyimpanga. Sudut yang dibentuk oleh kutub utara jarum kompas dengan arah utara-selatan geografis disebut deklinasi. Sudut yang dibentuk oleh kutub utara jarum kompas dengan bidang datar disebut inklinasi.
Penjelasan lebih lanjut:
Magnet adalah batu/ logam bermuatan yang memiliki sifat dapat menarik benda yang mengandung partikel besi (Fe2O4).
Benda magnet tersusun dari muatan-muatan elementer yang searah.
Benda bukan magnet tersusun dari muatan-muatan elementer yang arahnya menyebar ke segala penjuru.
Bahan-bahan magnetik merupakan bahan yang dapat ditarik oleh magnet.
- Bahan yang ditarik oleh magnet dengan gaya yang kuat disebut dengan bahan feromagnetik. Bahan ini misalnya besi, baja, kobalt dan nikel.
- Bahan paramagnetik, yaitu bahan yang ditarik oleh magnet dengan gaya yang lemah. Bahan ini misalnya aluminium, platina, dan mangan.
Bahan yang tidak dapat ditarik oleh magnet disebut dengan diamagnetik. Contohnya yaitu emas, seng, kayu, kertas, triplek, kaca, dll
Kutub magnet adalah bagian ujung magnet yang mempunyai gaya tarik paling besar. Setiap magnet memiliki dua kutub, yaitu kutub utara dan kutub selatan. Kutub sejenis akan saling tolak – menolak, sedangkan kutub tidak sejenis akan saling tarik – menarik. Garis- garis gaya magnet keluar dari kutub utara, masuk (menuju) ke kutub selatan.
Medan magnet adalah ruang di sekitar magnet yang masih terdapat pengaruh gaya tarik magnet.
Cara membuat magnet buatan dengan cara : digosok searah, induksi, dan elektromagnetik.