February 2023 1 9 Report
LEDAKAN PENDUDUK Ledakan penduduk adalah suatu keadaan kependudukan yang memperlihatkan pertumbuhan. yang melonjak cepat dalam jangka waktu yang relatif pendek. Peristiwa tersebut biasanya terjadi karena angka kelahiran sangat tinggi, sedangkan angka kematian mengalami penurunan yang drastis Penurunan angka kematian yang drastis ini disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain Karena membaiknya kondisi kesehatan dan perbaikan gizi masyarakat. Ledakan penduduk terjadi karena jumlah penduduk dapat bertambah dengan sangat besar. Hal tersebut dapat terjadi jika tingkat kelahiran meningkat tajam dan angka kematian menurun drastis Penurunan kematian dan kenaikan tingkat kelahiran terjadi karena semakin bagusnya tingkat kesehatan Pertumbuhan penduduk yang tinggi umumnya terjadi di negara-negara berkembang seperti Indonesia. Pertumbuhan penduduk yang tinggi jika tidak diimbangi dengan peningkatan kapasitas ekonomi maka akan menurunkan penduduk suatu negara. Di samping itu, kerusakan dan pencemaran lingkungan hidup semakin parah akibat dieksploitasi oleh penduduk untuk memenuhi kebutuhan hidupnya Dampak tersebut perlu diminimalisir dengan berbagai program yang berdampak pada perbaikan lingkungan. Dampak ledakan penduduk antara lain semakin tingginya angka pengangguran, kriminalitas, dan memburuknya kondisi sosial lainnya. Pada umumnya, ledakan penduduk terjadi pada negara- negara yang sedang berkembang, termasuk di Indonesia. Pertambahan penduduk Indonesia dalam kurun waktu hanya 40 tahun meningkat lebih dari 100%. Pada tahun 1961, jumlah penduduk Indonesia hanya 97.985.000 jiwa, tetapi pada tahun 2000 telah meningkat menjadi 203.456.000 jiwa. Ledakan penduduk sebagai akibat pertumbuhaan penduduk yang cepat seperti tersebut memberikan dampak yang buruk bagi kehidupan sosial ekonomi masyarakat. Jika dampak dari ledakan penduduk tidak segera diatasi, dapat mengakibatkan suatu negara mengalami kesulitan dalam mempercepat proses pembangunannya. Oleh karena itu, ledakan penduduk harus dikendalikan melalui beberapa kebijakan yang dikeluarkan pemerintah. Analisislah struktur teks tersebut! Tentukan kaidah kebahasaan yang terdapat pada teks tersebut yang meliputi:
1. Dua kalimat yang menggunakan istilah..
2 Dua kalimat yang menggunakan kata hubung argumentative
3. Dua kalimat yang merupakan pernyataan ajakan
4. Dua kalimat yang menggunakan rujukan​

Life Enjoy

" Life is not a problem to be solved but a reality to be experienced! "

Get in touch

Social

© Copyright 2013 - 2024 KUDO.TIPS - All rights reserved.