rurilindasanti
Kata Asta Brata awalnya berasal dari kitab Manawa Dharma Sastra (kitab hukum Hindu) yang ditulis dalam bahasa Sansekerta. Manawa Dharma Sastra dihimpun oleh Bhagawan Bhirgu yang diajarkan oleh Manu, pemuka agama Hindu. Pada kitab ini disebutkan bahwa seorang raja harus bertindak berlandaskan pada kedelapan sifat dewa (Manu, Pudja, Sudharta, 2003). Asta Brata awalnya tertulis sebagai ajaran agar berperilaku seperti sifat-sifat dewa, itu pun tidak semuanya yang melambangkan elemen alam tertentu.