Jelaskan mekanisme respirasi atau pernapasan pada belalang!
Nurazizahumar
Jika otot perut belalang berkontraksi maka trakea memipih sehingga udara kaya CO2 keluar. sebaliknya jika otot perut belalang berelaksasi maka trakea kembali pada volume semula sehingga tekanan udara menjadi lebih kecil dibandingkan tekanan diluar sebagai akibatnya udara diluar yang kaya O2 masuk ke trakea. sistem trakea berfungsi mengangkut CO2 dan mengedarkannya keseluruh tubuh, dan sebaliknya mengangkut CO2 hasil respirasi keluar tubuh. dengan demikian darah pada serangga hanya berfungsi untuk mengangkut sari makanan dan bukan untuk mengangkut gas pernapasan.
0 votes Thanks 1
windandul
Serangga mempunyai alat pernapasan khusus berupa sistem trakea yang berfungsi untuk mengangkut dan mengedarkan O2 ke seluruh tubuh serta mengangkut dan mengeluarkan CO2 dari tubuh. Trakea memanjang dan bercabang-cabang menjadi saluran hawa halus yangmasuk ke seluruh jaringan tubuh oleh karena itu, pengangkutan O2 dan CO2 dalam sistem ini tidak membutuhkan bantuan sistem transportasi atau darah. Udara masuk dan keluar melalui stigma, yaitu lubang kecil yang terdapat di kanan-kiri tubuhnya. Selanjutnya dari stigma, udara masuk ke pembuluh trakea yang memanjang dan sebagian ke kantung hawa. Pada serangga bertubuh besar terjadinya pengeluaran gas sisa pernafasan terjadi karena adanya pengaruh kontraksi otot-otot tubuh yang bergerak secara teratur.