Menyunting kalimat adalah sebuah kegiatan yang kita lakukan untuk memastikan sebuah kalimat terbebas dari segala bentuk kesalahan yang dapat menjadikan masyarakat salah memahami baik isi, pesan, maupun konteks penulisan kalimat. Ada beragam kesalahan yang dapat berujung pada hal tersbut, mulai dari kesalahan penggunaan tanda baca dan ejaan, hingga penyampaian informasi yang terlalu bertele-tele dan kalimat yang terlalu panjang.
Pembahasan
Pada kesempatan ini, soal menyajikan kita dengan sebuah iklan. Kemudian, kita diminta untuk menyajikan perbaikan terhadap kalimat iklan tersebut. Berikut kakak akan mencoba menjawab pertanyaan tersebut.
KALIMAT RUJUKAN
Iklan media cetak itu menawarkan produk mesin cuci dengan merek Resik.
PERBAIKAN
Kalimat tersebut mengalami setidaknya dua kesalahan penulisan:
1. Kata 'itu' tidak jelas merujuk pada subyek tertentu. Kecuali jika kalimat telah diawali dengan kalimat atau informasi lain sebelumnya, kita tidak boleh menggunakan kata rujukan seperti 'ini' atau 'itu'.
2. Frasa 'dengan merek' tidak perlu digunakan karena 'mesin cuci Resik' dapat mewakili makna yang sama seperti yang dimunculkan oleh frasa 'mesin cuci dengan merek Resik'.
Pelajari lebih lanjut
Pada materi ini, kamu dapat belajar tentang menyunting teks:
Verified answer
Menyunting kalimat adalah sebuah kegiatan yang kita lakukan untuk memastikan sebuah kalimat terbebas dari segala bentuk kesalahan yang dapat menjadikan masyarakat salah memahami baik isi, pesan, maupun konteks penulisan kalimat. Ada beragam kesalahan yang dapat berujung pada hal tersbut, mulai dari kesalahan penggunaan tanda baca dan ejaan, hingga penyampaian informasi yang terlalu bertele-tele dan kalimat yang terlalu panjang.
Pembahasan
Pada kesempatan ini, soal menyajikan kita dengan sebuah iklan. Kemudian, kita diminta untuk menyajikan perbaikan terhadap kalimat iklan tersebut. Berikut kakak akan mencoba menjawab pertanyaan tersebut.
KALIMAT RUJUKAN
Iklan media cetak itu menawarkan produk mesin cuci dengan merek Resik.
PERBAIKAN
Kalimat tersebut mengalami setidaknya dua kesalahan penulisan:
1. Kata 'itu' tidak jelas merujuk pada subyek tertentu. Kecuali jika kalimat telah diawali dengan kalimat atau informasi lain sebelumnya, kita tidak boleh menggunakan kata rujukan seperti 'ini' atau 'itu'.
2. Frasa 'dengan merek' tidak perlu digunakan karena 'mesin cuci Resik' dapat mewakili makna yang sama seperti yang dimunculkan oleh frasa 'mesin cuci dengan merek Resik'.
Pelajari lebih lanjut
Pada materi ini, kamu dapat belajar tentang menyunting teks:
brainly.co.id/tugas/15593242
Detil jawaban
Kelas: IX
Mata pelajaran: Bahasa Indonesia
Bab: Bab 11 - Menyunting beragam teks (kalimat efektif)
Kode kategori: 9.1.11
Kata kunci: iklan, media cetak, penulisan, kata, salah, kalimat, penyuntingan, perbaikan, kaidah kebahasaan, ejaan, tanda baca, penyampaian, bertele-tele, panjang, ringkas