whatzzhee
Pangeran Mangkubumi dilahirkan pada tanggal 5 Agustus 1717 M. Ia adalah putra ke-13 Sunan Amangkurat IV dari istrinya adalah yang bernama Mas Ayu Tejawati. Nama kecilnya adalah Bendara Raden Mas Sujana. Setelah pamannya yang bernama Mangkubumi meninggal, pada tanggal 29 November 1730, Raden Mas Sujana diangkat menjadi pangeran oleh Pakubuwono II (yang tak lain adalah kakak Mangkubumi, namun berbeda ibu). Tujuan pengangkatan itu adalah supaya Bendara Raden Mas Sujana dapat mewarisi gelar Pangeran Mangkubumi seperti nama pamannya.Mangkubumi adalah orang yang dekat dengan Pakubuwono II. Ia juga turut berperan penting dalam pembangunan Istana Surakarta.