Fraksi mol larutan urea dalam air 0,2.tekanan uap jenuh air murni pada suhu 20 derajat C sebesar 17,5 mmHg.Maka tekanan uap jenuh larutan pada suhu it adalah?
hakimiumKelas : XII Pelajaran : Kimia Kategori : Sifat Koligatif Kata Kunci : koligatif, larutan, tekanan uap jenuh larutan
Pembahasan
Terdapat empat sifat koligatif larutan, yakni (a) Penurunan tekanan uap jenuh larutan (Δp) (b) Kenaikan titik didih larutan (ΔTb) (c) Penurunan titik beku larutan (ΔTf) (d) Tekanan osmosis larutan (π)
Soal ini membahas salah satu sifat koligatif, yaitu penurunan tekanan uap jenuh larutan yang selanjutnya ditanyakan besarnya tekanan uap jenuh larutan
Diketahui Fraksi mol larutan urea Xt = 0,2 Tekanan uap jenuh pelarut air murni pada suhu 20°C adalah p₀ = 17,5 mmHg
Ditanya Tekanan uap jenuh larutan (p)
Penyelesaian
Rumus penurunan tekanan uap jenuh larutan: Δp = Xt . p₀ Rumus tekanan uap jenuh larutan: p = Xp . p₀ Keterangan: Xt = fraksi mol zat terlarut Xp = fraksi mol zat pelarut p₀ = tekanan uap jenuh pelarut murni Ingat ⇒ Δp = p₀ - p Ingat ⇒ Xp + Xt = 1, yakni jumlah fraksi mol pelarut dan zat terlarut adalah 1
Siapkan fraksi mol pelarut Xp dari soal yang ditanyakan Xp = 1 - Xt Xp = 1 - 0,2 Xp = 0,8
Hitung tekanan uap jenuh larutan dari soal yang ditanyakan p = Xp . p₀ p = (0,8)(17,5)
Jawaban ∴ Tekanan uap jenuh larutan sebesar p = 14 mmHg
------------------------------------------- Tambahan: Jika ditanya besar penurunan tekanan uap jenuh larutan, maka dapat dicari langsung dengan, Δp = p₀ - p Δp = 17,5 - 14 Δp = 3,5 mmHg
Pelajaran : Kimia
Kategori : Sifat Koligatif
Kata Kunci : koligatif, larutan, tekanan uap jenuh larutan
Pembahasan
Terdapat empat sifat koligatif larutan, yakni
(a) Penurunan tekanan uap jenuh larutan (Δp)
(b) Kenaikan titik didih larutan (ΔTb)
(c) Penurunan titik beku larutan (ΔTf)
(d) Tekanan osmosis larutan (π)
Soal ini membahas salah satu sifat koligatif, yaitu penurunan tekanan uap jenuh larutan yang selanjutnya ditanyakan besarnya tekanan uap jenuh larutan
Diketahui
Fraksi mol larutan urea Xt = 0,2
Tekanan uap jenuh pelarut air murni pada suhu 20°C adalah p₀ = 17,5 mmHg
Ditanya
Tekanan uap jenuh larutan (p)
Penyelesaian
Rumus penurunan tekanan uap jenuh larutan: Δp = Xt . p₀
Rumus tekanan uap jenuh larutan: p = Xp . p₀
Keterangan:
Xt = fraksi mol zat terlarut
Xp = fraksi mol zat pelarut
p₀ = tekanan uap jenuh pelarut murni
Ingat ⇒ Δp = p₀ - p
Ingat ⇒ Xp + Xt = 1, yakni jumlah fraksi mol pelarut dan zat terlarut adalah 1
Siapkan fraksi mol pelarut Xp dari soal yang ditanyakan
Xp = 1 - Xt
Xp = 1 - 0,2
Xp = 0,8
Hitung tekanan uap jenuh larutan dari soal yang ditanyakan
p = Xp . p₀
p = (0,8)(17,5)
Jawaban
∴ Tekanan uap jenuh larutan sebesar p = 14 mmHg
-------------------------------------------
Tambahan:
Jika ditanya besar penurunan tekanan uap jenuh larutan, maka dapat dicari langsung dengan,
Δp = p₀ - p
Δp = 17,5 - 14
Δp = 3,5 mmHg