ilmamaillima
Permainan Indang biasa dilakukan sambil duduk di berdampingan,berderet-deret antara 9 orang sampai 25 orang dan pemainnya berjumlah ganjil.Masing masing pemain memegang dan memainkan Indang atau Ripai serta mengiringi gerakannya dengan lagu lagu secara bersama sama dan serempak.Indang dimainkan oleh tangan dengan jalan memukul mukul dan melentikkan jari kepada Indang tersebut.Dalam permainan Indang tersebut gerak tubuh juga menonjol,yaitu gerak meliuk liukkan tubuh secara serempak serta berlawanan arah antara pemain yang satu dengan pemain yang lainnya.Kalau yang satu meliukkan badan kekanan agak ke depan,maka pemain berikutnya meliukkan badan ke arah kiri belakang.