dhindae
Penanaman setek:1.Satu hari sebelum setek ditanam, kantong plastik/polibag yang sudah berisi tanah disiram dengan air bersih sampai cukup basah.2.Setek dicelupkan dalam larutan Dithane M 45 0,2% selama 1 menit dan Atonik 0,025% selama 2 menit.3.Setek ditanam dengan mengarah daun ke tangan si penanam. Arah daun miring ke atas dan tidak boleh saling menutupi satu sama lain.4.Setelah itu disiram kembali dengan air bersih secara hati-hati agar setekan tidak goyah.5.Bedengan ditutup dengan sungkup plastik6.Sungkup plastik ditutup selama 3-4 bulan tergantung pertumbuhan bibit, dan hanya dibuka untuk keperluan pemeliharaan saja setelah itu segera ditutup kembali (setelah pemeliharaan selesai)Langkah-langkah penanaman setek sebagai berikut:1.Siapkan polibag berukuran 12cm x 25cm yang sudah berlubang agar memudahkan untuk membuang kelebihan air.2.Isi kantong plastik dengan media tanah yang sudah dibuat lebih awal dan telah matang. 1/3 bagian diisi dengan tanah bawah dan 2/3 bagian diisi dengan tanah bagian atas.3.Ambil setek teh yang sudah dipersiapkan dan memenuhi syarat selanjutnya ditanam dalam polibag tersebut.