sierotaechosmith
Pa yang dimaksud dengan teks? Secara etimologi, eksplanasi adalah istilah yang diadopsi dari bahasa Inggris “explanation” yang memiliki arti “penjelasan” atau “keterangan”. Jadi, secara sederhana eksplanasi sebagai sebuah teks dapat kita artikan sebagai teks yang berisi penjelasan atau keterangan tentang suatu hal. Namun, secara spesifik telah disepakati bahwa pengertian teks eksplanasi adalah teks yang berisi uraian tentang berbagai fenomena yang terjadi di sekitar. Fenomena yang dijelaskan dalam teks eksplanasi, misalnya fenomena alam, sosial, budaya, dan lain-lain. Sesuai dengan asal katanya, maka uraian yang diberikan dalam teks eksplanasi adalah uraian yang sifatnya memberikan penjelasan atau keterangan tentang sesuatu yang disertai dengan fakta. Hal ini juga yang menjadi fungsi sekaligus ciri utama dari salah satu jenis teks ini.