lovemyfamily
Jannah dalam bahasa arab berarti "syurga" semoga membantu :)
1 votes Thanks 3
vinnyfrestia01vinny
Dalam bahasa arab Jannah adalah kata jamak dari kata Jinan, yang berarti kebun atau taman. Dimana kebun atau taman tersebut adalah tempat yang kekal diakhirat, yang diperuntukan bagi hamba Allah yang beriman dan beramal shaleh, tempat yang memberikan kenikmatan yang belum pernah dirasakan di dunia dan sebagai balasan untuk amalannya yang mengikuti perintah Allah dan menjauhi segala larangan-Nya. Hal ini sesuai dengan gambaran Al-Jannah dalam Al-Qur'an. Al-Qur'an melukiskan Al-Jannah sebagai surga, yaitu sebuah tempat yang sangat indah, yang dipenuhi oleh pepohonan yang rindang, sungai yang airnya mengalir jernih, dan segala bentuk keindahan yang lainnya. Jadi, Arti Jannah adalah tempat yang sangat indah yang tak pernah bisa dibayangkan oleh manusia, atau yang sering disebutkan sebagai surga. Dimana didalamnya terdapat semua yang menyenangkan dan memikat hati dan pandangan mata.
semoga membantu :)
Al-Qur'an melukiskan Al-Jannah sebagai surga, yaitu sebuah tempat yang sangat indah, yang dipenuhi oleh pepohonan yang rindang, sungai yang airnya mengalir jernih, dan segala bentuk keindahan yang lainnya.
Jadi, Arti Jannah adalah tempat yang sangat indah yang tak pernah bisa dibayangkan oleh manusia, atau yang sering disebutkan sebagai surga. Dimana didalamnya terdapat semua yang menyenangkan dan memikat hati dan pandangan mata.