Ada yang tau cara membuat proposal? Tolong dibantu yaa. Terima kasih :)
fajarsobaryBackground usaha Pada bagian ini dijelaskan alasan utama memulai dan mengembangkan bisnis. Mungkin bisa dijelaskan bagaimana kondisi pasar dan solusi apa yang dapat kita tawarkan sebagai pelaku usaha untuk memecahkan permasalahan yang ada di pasar serta seberapa besar profit yang bisa didapatkan dari keadaan pasar tersebut. Profil Usaha Sejarah usaha, produk, proses produksi system kepimilikan, penjelasan pegawau serta hal administratif lainnya menjadi inti bagian ini. Apabila usaha tersebut telah memiliki cabang dapat digambarkan pula disini. Kondisi usaha terkini Bila ingin mengajukan proposal untuk pengembangan usaha maka bisa dijelaskan bagaimana kondisi marketing dan penjualan selama 2 tahun terakhir lengkap dengan rasio dan laporan keuangannya. Rencana usaha Deskripsikan apa yang menjadi visi untuk usaha serta langkah yang akan diambil dalam pelaksanaan rencana tadi. Semakin rinci penjelasannya maka akan semakin baik. Sertakan pula apa saja potensi resiko yang ada dalam usaha kita serta cara menanggulanginya sesuai kapasitas kita (risk management). Proyeksi KeuanganCara membuat proposal yang baik adalah menyertakan proyeksi keuangan.Hal terpenting untuk para calon investor adalah proyeksi finansial rencana usaha kita selama 6-12 bulan kedepan. Ini akan menjadi gambaran seberapa besar potensi dari rencana usaha kita sekaligus menunjukan seberapa jauh kita bisa realistis dalam menjalankan usaha. PenutupBagian ini berisi kesimpulan dari seluruh kalkulasi proyeksi usaha serta kelayakan kita dalam mewujudkan semuanya itu. Ada baiknya sertakan likuiditas usaha kita dalam membayar keuntungan kepada investor selama periode utang atau Return of Investment (ROI). Bagian ini akan menjadi faktor pendukung untuk menambah keyakinan pihak ketiga dalam menitipkan dananya untuk pengaju proposal.
0 votes Thanks 1
aurynrojwa
Kalo buat proposal temulawak gimana ya kak?