Teropong bintang memiliki lensa objektif dan lensa okuler yang titik fokusnya brrturut turut 10 cm dan 5 cm. Mula-mula teropong digunakan dengan akomodasi kemudian lensa okuler digeser untuk penggunaan tanpa akomodasi. Besar pergeseran lensa adalah..cm
Dengan akomodasi bayangan lensa okuler berada di titik dekat mata yaitu sekitar 25 cm
1/fₒₖ = 1/sₒₖ + 1/s'ₒₖ
1/5 = 1/sₒₖ - 1/25
1/sₒₖ = 6/25
sₒₖ = 25/6 = 4,17 cm
Panjang teropong
d = fob + sₒₖ
d = 10 + 4,17
d = 14,17 cm
Tanpa akomodasi
d = fob + fok
d = 10 + 5
d = 15 cm
Jadi lensa okuler harus digeser 0,83 cm menjauhi lensa obyektif.