*SANTRI* Disebuah pesantren ada seorang santri yg istimewa dan disenangi oleh kyainya daripada santri lainnya, sehingga menimbulkan penasaran. Ketika santri yg lain menanyakan kenapa sebabnya, sang kyai hanya diam dan tersenyum. Dan untuk menjawab pertanyaan santri tersebut ia mengambil beberapa ekor ayam untuk dibagikan satu persatu kepada semua santrinya dengan 1 pesan "sembelihlah ayam itu dimana saja yg tidak ada sesuatupun dapat melihat perbuatan kalian" kata sang kyai. Selanjutnya semua santri melaksanakan perintah kyainya tesebut dengan mencari tempat yg sepi seperti hutan, gua, gunung dan lain sebagainya. Setelah beberapa lama kemudian, kembalilah semua santri dihadapan kyai dengan membawa ayam yg sudah disembelih, kecuali milik seorang santri yg nampak kebingungan. Melihat ayam santri itu masih hidup, tersenyumlah sang kyai sehingga membuat yg lain merasa keheranan. Ketika sang kyai bertanya "mengapa tidak kmu sembelih ayammu, bukankah aku perintahkan kamu untuk menyembelihnya?" santri itu menjawab, "Bagaimana aku bisa menyembelihnya ditempat yg tidak ada satupun melihatku? sedangkan aku yakin ada Dzat yg selalu mengawasiku dimanapun aku berada yaitu Allah Swt yg maha tahu dan maha melihat". Mendengar jawaban itu, akhirnya mengertilah santri-santri yg lain, mengapa santri itu istimewa dimata kyainya.
Apa Hikmah dan pelajaran yg bisa kita ambil?
gunjobunkis
Sebelum kita melakukan sesuatu,maka kita harus ingat ke pada tuhan kita karena perbuatan kita,belum tentu di terima oleh ALLAH SWT.sesungguh nya lebih maha mengetahui serta maha penyayang