Iman kepada malaikat termasuk rukun iman yang kedua. Malaikat diciptakan dari nur Ilahi (cahaya Allah). Malaikat diciptakan oleh Allah Swt. sebagai utusanNya untuk mengurusi berbagai urusan. Meskipun kita tidak pernah berjumpa dengan malaikat, kita harus percaya akan keberadaannya. Berikut akan kakak jawab pertanyaan yang adik ajukan beserta pertanyaan terkait lainnya mengenai Malaikat.
Jelaskan pengertian iman kepada malaikat!
Beriman kepada Malaikat Allah SWT memiliki makna yaitu keadaan dimana seorang muslim memiliki ketetapan hati, memiliki kepercayaan, serta memiliki keyakinan bahwa seluruh Malaikat yang telah Allah SWT ciptakan adalah benar adanya dan tidak ada sedikit keraguan apapun di dalamnya serta kita wajib untuk mencontoh sifat – sifat mulia yang ada di dalam diri malaikat.
Kenapa kita harus beriman kepada malaikat? Kemukakan alasan bahwa kita wajib beriman kepada malaikat!
Alasan mengapa kita harus dan wajib beriman kepada Malaikat, sebab hal ini merupakan perintah langsung dari Allah SWT dan Rasul-Nya yang telah termuat dalam Qs. Al-Baqarah ayat 285, yang artinya
Rasul telah beriman kepada Al Quran yang diturunkan kepadanya dari Tuhannya, demikian pula orang-orang yang beriman. Semuanya beriman kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya dan rasul-rasul-Nya. (Mereka mengatakan): "Kami tidak membeda-bedakan antara seseorangpun (dengan yang lain) dari rasul-rasul-Nya", dan mereka mengatakan: "Kami dengar dan kami taat". (Mereka berdoa): "Ampunilah kami ya Tuhan kami dan kepada Engkaulah tempat kembali". (Qs. Al-Baqarah : 285)
Dari dalil di atas, dapat disimpulkan bahwa beriman kepada malaikat merupakan kewajiban bersifat fardhu ‘ain.
Bagaimanakah cara beriman kepada malaikat?
Ada beberapa cara agar kita dapat beriman kepada malaikat, antara lain :
1. Meyakini, mempercayai, serta membenarkan bahwa Malaikat merupakan makhluk ciptaan Allah SWT yang berasal dari Nur.
2. Meyakini, mempercayai, serta membenarkan seluruh nama Malaikat yang tercantum dalam Al-Quran dan As-Sunnah beserta sifatnya dan tugas yang diembannya sebagai malaikat.
3. Menempatkan Malaikat sesuai dengan yang telah ditetapkan Allah SWT untuk mereka (malaikat).
4. Menjadikan Malaikat sebagai acuan dan pedoman kita agar senantiasa berbuat ketaatan terhadap Allah SWT.
Sebutkan hikmah beriman kepada malaikat!
Beriman kepada malaikat, memiliki banyak sekali hikmah, antara lain :
1. Menjadikan diri kita memiliki penyemangat hidup agar senantiasa menaati seluruh perintah Allah SWT dan menjauhi segala larangan Allah SWT.
2. Menjadikan diri kita senantiasa mawas diri, sebab malaikat senantiasa mencatat amal buruk dan baik kita, selain itu juga ada malaikat maut yang selalu menghampiri kita 70 kali dalam sehari.
3. Menumbuhkan, menambah, serta mempertahankan keimanan dan ketakwaan kita terhadap Allah SWT.
4. Menumbuhkan sikap ikhlas dalam berbuat segala kebaikan walaupun tidak ada manusia yang mengetahui, sebab ada makhluk lain yaitu malaikat yang senantiasa mengetahui apa yang dilakukan manusia.
5. Memiliki partner berkompetisi dalam berbuat kebaikan yang kualitas keimanannya tidak diragukan lagi, sehingga menjadikan kita senantiasa terpacu untuk berbuat kebaikan.
Semoga jawaban kakak dapat membantu, apabila masih terdapat pertanyaan yang lain, jangan ragu ajukan pertanyaanmu di Brainly ya.
Detail Tambahan
Kelas : VII
Pelajaran : Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
Kategori : Bab 7 - Ingin Meneladani Ketaatan Malaikat – Malaikat Allah Swt.
Kata Kunci : Iman kepada Malaikat, Alasan wajib beriman kepada Malaikat, Manfaat Keuntungan Hikmah Dampak Positif Beriman kepada Malaikat, Cara Beriman kepada Malaikat.
Iman kepada malaikat termasuk rukun iman yang kedua. Malaikat diciptakan dari nur Ilahi (cahaya Allah). Malaikat diciptakan oleh Allah Swt. sebagai utusanNya untuk mengurusi berbagai urusan. Meskipun kita tidak pernah berjumpa dengan malaikat, kita harus percaya akan keberadaannya. Berikut akan kakak jawab pertanyaan yang adik ajukan beserta pertanyaan terkait lainnya mengenai Malaikat.
Jelaskan pengertian iman kepada malaikat!
Beriman kepada Malaikat Allah SWT memiliki makna yaitu keadaan dimana seorang muslim memiliki ketetapan hati, memiliki kepercayaan, serta memiliki keyakinan bahwa seluruh Malaikat yang telah Allah SWT ciptakan adalah benar adanya dan tidak ada sedikit keraguan apapun di dalamnya serta kita wajib untuk mencontoh sifat – sifat mulia yang ada di dalam diri malaikat.
Kenapa kita harus beriman kepada malaikat? Kemukakan alasan bahwa kita wajib beriman kepada malaikat!
Alasan mengapa kita harus dan wajib beriman kepada Malaikat, sebab hal ini merupakan perintah langsung dari Allah SWT dan Rasul-Nya yang telah termuat dalam Qs. Al-Baqarah ayat 285, yang artinya
Rasul telah beriman kepada Al Quran yang diturunkan kepadanya dari Tuhannya, demikian pula orang-orang yang beriman. Semuanya beriman kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya dan rasul-rasul-Nya. (Mereka mengatakan): "Kami tidak membeda-bedakan antara seseorangpun (dengan yang lain) dari rasul-rasul-Nya", dan mereka mengatakan: "Kami dengar dan kami taat". (Mereka berdoa): "Ampunilah kami ya Tuhan kami dan kepada Engkaulah tempat kembali". (Qs. Al-Baqarah : 285)
Dari dalil di atas, dapat disimpulkan bahwa beriman kepada malaikat merupakan kewajiban bersifat fardhu ‘ain.
Bagaimanakah cara beriman kepada malaikat?
Ada beberapa cara agar kita dapat beriman kepada malaikat, antara lain :
1. Meyakini, mempercayai, serta membenarkan bahwa Malaikat merupakan makhluk ciptaan Allah SWT yang berasal dari Nur.
2. Meyakini, mempercayai, serta membenarkan seluruh nama Malaikat yang tercantum dalam Al-Quran dan As-Sunnah beserta sifatnya dan tugas yang diembannya sebagai malaikat.
3. Menempatkan Malaikat sesuai dengan yang telah ditetapkan Allah SWT untuk mereka (malaikat).
4. Menjadikan Malaikat sebagai acuan dan pedoman kita agar senantiasa berbuat ketaatan terhadap Allah SWT.
Sebutkan hikmah beriman kepada malaikat!
Beriman kepada malaikat, memiliki banyak sekali hikmah, antara lain :
1. Menjadikan diri kita memiliki penyemangat hidup agar senantiasa menaati seluruh perintah Allah SWT dan menjauhi segala larangan Allah SWT.
2. Menjadikan diri kita senantiasa mawas diri, sebab malaikat senantiasa mencatat amal buruk dan baik kita, selain itu juga ada malaikat maut yang selalu menghampiri kita 70 kali dalam sehari.
3. Menumbuhkan, menambah, serta mempertahankan keimanan dan ketakwaan kita terhadap Allah SWT.
4. Menumbuhkan sikap ikhlas dalam berbuat segala kebaikan walaupun tidak ada manusia yang mengetahui, sebab ada makhluk lain yaitu malaikat yang senantiasa mengetahui apa yang dilakukan manusia.
5. Memiliki partner berkompetisi dalam berbuat kebaikan yang kualitas keimanannya tidak diragukan lagi, sehingga menjadikan kita senantiasa terpacu untuk berbuat kebaikan.
Semoga jawaban kakak dapat membantu, apabila masih terdapat pertanyaan yang lain, jangan ragu ajukan pertanyaanmu di Brainly ya.
Detail Tambahan
Kelas : VII
Pelajaran : Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
Kategori : Bab 7 - Ingin Meneladani Ketaatan Malaikat – Malaikat Allah Swt.
Kata Kunci : Iman kepada Malaikat, Alasan wajib beriman kepada Malaikat, Manfaat Keuntungan Hikmah Dampak Positif Beriman kepada Malaikat, Cara Beriman kepada Malaikat.
Kode : -