Jelaskan singkat proses pembentukan urine berikut ini yg terjadi pada ginjal! a. Filtrasi b. Reabsorpsi c. Augmentasi d. Mikturasi
Zuhh
Proses pada ginjal : a. Filtrasi Filtrasi darah terjadi di glomerulus, yaitu kapiler darah yang bergelung-gelung di dalam kapsul Bowman. Pada glomerulus terdapat sel-sel endotelium sehingga memudahkan proses penyaringan. Selain itu, di glomerulus juga terjadi pengikatan sel-sel darah, keping darah, dan sebagian besar protein plasma agar tidak ikut dikeluarkan. Hasil proses infiltrasi ini berupa urine primer (filtrate glomerulus) yang komposisinya mirip dengan darah, tetapi tidak mengandung protein. Di dalam urine primer dapat ditemukan asam amino, glukosa, natrium, kalium, ion-ion, dan garam-garam lainnya. b. Reabsorpsi (penyerapn kembali) Proses reabsorpsi terjadi di dalam pembuluh (tubulus) proksimal. Proses ini terjadi setelah urine primer hasil proses infiltrasi mengalir dalam pembuluh (tubulus) proksimal Proses penyerapan air juga terjadi di dalam tubulus distal. Hasil proses reabsorpsi adalah urine sekunder yang memiliki komposisi zat-zat penyusun yang sangat berbeda dengan urine primer c. Augmentasi (Penambahan) Urine sekunder selanjutnya masuk ke tubulus kontortus distal dan saluran pengumpul. Di dalam saluran ini terjadi proses penambahan zat-zat sisa yang tidak bermanfaat bagi tubuh. Kemudian, urine yang sesungguhnya masuk ke kandung kemih (vesika urinaria) melalui ureter. Selanjutnya, urine tersebut akan dikeluarkan dari tubuh melalui uretra. Urine mengandung urea, asam urine, amonia, dan sisa-sisa pembongkaran protein. Selain itu, mengandung zat-zat yang berlebihan dalam darah, seperti vitamin C, obat-obatan, dan hormon serta garam-garam. pada dasarnya hanya dikenal 3 proses pembentukan urin (proses di atas) sedangkan d. mikturasi dalah proses pengosongan kandung kemih setelah terisi dengan urin.
1 votes Thanks 3
MelaaniaM
Filtrasi merupakan penyaringan darah yang terjadi di glomelurus atau badan malpighi. proses ini disebut dengan filtrat glomerulus dan menghasilkan urine primer. Rearbsorpsi merupakan penyerapan kembali zat2 yg msh berguna dan terjadi di tubulus proksimal. proses ini disebut dengan filtrat tubulus dan menghasilkan urine sekunder. Augmentasi merupakan penambahan zat yang terjadi di tubulus distal dan menghasilkan urine sesungguhnya. Mikturisi adalah pengosongan kantung kemih setelah terisi urine.
a. Filtrasi
Filtrasi darah terjadi di glomerulus, yaitu kapiler darah yang bergelung-gelung di dalam kapsul Bowman. Pada glomerulus terdapat sel-sel endotelium sehingga memudahkan proses penyaringan. Selain itu, di glomerulus juga terjadi pengikatan sel-sel darah, keping darah, dan sebagian besar protein plasma agar tidak ikut dikeluarkan. Hasil proses infiltrasi ini berupa urine primer (filtrate glomerulus) yang komposisinya mirip dengan darah, tetapi tidak mengandung protein. Di dalam urine primer dapat ditemukan asam amino, glukosa, natrium, kalium, ion-ion, dan garam-garam lainnya.
b. Reabsorpsi (penyerapn kembali)
Proses reabsorpsi terjadi di dalam pembuluh (tubulus) proksimal. Proses ini terjadi setelah urine primer hasil proses infiltrasi mengalir dalam pembuluh (tubulus) proksimal
Proses penyerapan air juga terjadi di dalam tubulus distal.
Hasil proses reabsorpsi adalah urine sekunder yang memiliki komposisi zat-zat penyusun yang sangat berbeda dengan urine primer
c. Augmentasi (Penambahan)
Urine sekunder selanjutnya masuk ke tubulus kontortus distal dan saluran pengumpul. Di dalam saluran ini terjadi proses penambahan zat-zat sisa yang tidak bermanfaat bagi tubuh. Kemudian, urine yang sesungguhnya masuk ke kandung kemih (vesika urinaria) melalui ureter. Selanjutnya, urine tersebut akan dikeluarkan dari tubuh melalui uretra. Urine mengandung urea, asam urine, amonia, dan sisa-sisa pembongkaran protein. Selain itu, mengandung zat-zat yang berlebihan dalam darah, seperti vitamin C, obat-obatan, dan hormon serta garam-garam.
pada dasarnya hanya dikenal 3 proses pembentukan urin (proses di atas)
sedangkan
d. mikturasi dalah proses pengosongan kandung kemih setelah terisi dengan urin.
Mikturisi adalah pengosongan kantung kemih setelah terisi urine.