Kaca jendela sebuah rumah memiliki ukuran panjang 100 cm dan lebar 60 cm. jika koefisien muai panjang kaca 9 × 10-^{6}/°C, berapakah pertambahan luas kaca jendela tersebut jika suhu rumah berubah dari 20°C menjadi 25°C ?
hakimium
Persoalan muai luas menggunakan rumus ΔA= Ao x β x ΔT. Mencari luas bidang Ao = 100 x 60 = 6000 cm². Siapkan koefisien muai luas β = 2α yaitu 2 x 9.10^-6 = 18.10^-6. Perubahan suhu ΔT = 25° - 20° = 5°C. Pertambahan luas kaca ⇒ ΔA = 6000 x 18.10^-6 x 5 = 540.10^-3 = 0,54 cm². ∴ ΔA = 0,54 cm²